Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mudah Nge-Cheat dengan Mod Cheat Menu (GTA San Andreas)

PEDIALICIOUS.web.id - Bagi kamu, GTA Gamer pasti tahu tentang adanya Cheats, baik itu Cheats di platform PC maupun Cheats di platform Play Station. Cheats adalah sebaris kode baik itu berupa kata atau kode random yang bisa memunculkan fungsi-fungsi tertentu di dalam game GTA. Cheats bisa memudahkan kamu memainkan GTA, seperti mendapatkan uang, mendapatkan weapon set, menghilangkan Wanted Star, atau bahkan mengubah cuaca dan lalu lintas kendaraan.

Pernah kesulitan menggunakan Cheats di platform PC? Tidak usah khawatir, kini ada CLEO Mod buatan UNRATED69 yang memudahkan kamu untuk nge-cheat. Kamu tidak perlu mengetik kode-kode Cheats yang rumit itu, karena semuanya sudah ada di dalam Menu yang dikelompokkan berdasarkan fungsi Cheats. Jadi, tinggal dipilih saja dan Cheats akan langsung aktif.

Menu utama Mod Cheat Menu V3

Cara Meng-Install Mod Cheat Menu V3

  1. Install CLEO 4 di PC kamu, cek tutorial berikut: Cara Install Mod "CLEO 4" di GTA San Andreas.
  2. Salin file mod cheats.cs ke dalam folder CLEO, misalnya C:\Program Files\Rockstar Games\GTA San Andreas\CLEO.
  3. Masukkan file mod cheats.fxt ke dalam folder CLEO_TEXT, contohnya C:\Program Files\Rockstar Games\GTA San Andreas\CLEO\CLEO_TEXT.

Cara Menggunakan Mod Cheat Menu V3

  1. Mainkan game GTA San Andreas, dan pastikan ada tulisan "CLEO 4 (Custom Scripts Loaded)" berwarna jingga di pojok kiri bawah.
  2. Tekan CTRL+C untuk membuka Cheat Menu.
  3. Tekan tombol Arah "Atas" atau "Bawah" untuk berpindah pilihan di dalam menu.
  4. Tekan tombol "Space" untuk memilih pilihan di dalam menu.
  5. Tekan "Enter" untuk kembali ke menu sebelumnya dan untuk menutup Cheat Menu.
Daftar cheats di mod Cheat Menu

Mendapatkan senjata dengan Cheat Menu

Senjata langka di Cheat Menu

Download Cheat Menu V3 via Mediafire | 21.98 KB

Tapi, sebenarnya, fungsi Cheats adalah hanya untuk mengetes mission yang harus diselesaikan oleh gamer lho, seperti jumlah musuh, waktu yang dibutuhkan, atau senjata yang cocok digunakan. Cheats juga bisa digunakan untuk sekadar having fun, seperti kendaraan terbang atau efek slow motion. Dalam game GTA San Andreas, sudah terbukti kalau gamer menggunakan Cheats dan game-nya disimpan maka akan merusak save game yang akhirnya memunculkan glitch atau error, selengkapnya cek Glitch Misi "House Party", Tidak Ada Lagi Misi BerikutnyaBug Pada Misi "Mike Toreno", dan Cara Memperbaiki Save Game GTA San Andreas yang Rusak: Glitch Pedestrian Riot, dll.

Cek Mods GTA San Andreas lainnya, have fun!

Helmi Fauziridwan
Helmi Fauziridwan Aku adalah seorang blogger yang ingin berbagi inspirasi kepada semua orang dengan membuat tulisan-tulisan yang bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Cara Mudah Nge-Cheat dengan Mod Cheat Menu (GTA San Andreas)"