Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mobil Ambulance: Stats dan Lokasinya di GTA San Andreas

PEDIALICIOUS.web.id - Mobil ambulans (Ambulance) adalah salah satu Kendaraan Darurat (Emergency Cars) yang ada dalam game GTA San Andreas.
Mobil Ambulance: Stats dan Lokasinya di GTA San Andreas

Desain mobil Ambulance di GTA San Andreas dibuat berdasarkan mobil ambulans asli dalam kehidupan nyata, yaitu Ford E-Series (generasi ketiga dan keempat). Kecepatan top speed Ambulance adalah 96.31 mph (155.00 km/h).

Mobil paramedis Ambulance tidak bisa dimodifikasi di semua Bengkel Modifikasi Mobil di San Andreas.
 

DETAIL STATS AMBULANCE

AMBULANCE: STATS KENDARAAN
JENIS KENDARAAN Kendaraan Darurat, Mobil
MODIFIKASI Tidak bisa dimodifikasi
DIUANGKAN BERNILAI $10,000
TOP SPEED 96.31 mph (155.00 km/h)
TIPE MESIN Diesel
LOKASI MESIN Di Bagian Depan
MASSA / BERAT 2,600 KG
PERSNELING 5 Gigi
DESAIN BERDASARKAN (REAL LIFE) Ford E-Series (generasi ketiga dan keempat)


AMBULANCE: LOKASI SPAWN DI GTA SAN ANDREAS

Lokasi Spawn Ambulance di San Andreas:
Di mana Carl Johnson bisa menemukan mobil paramedis Ambulance di GTA San Andreas?
  • Terparkir di halaman depan Rumah Sakit County General Hospital, Jefferson, Los Santos
  • Terparkir di halaman depan Rumah Sakit All Saints General Hospital, Market, Los Santos
  • Terparkir di halaman belakang Rumah Sakit Crippen Memorial, Montgomery, Red County
  • Terparkir di halaman depan Rumah Sakit Angel Pine Medical Center, Angel Pine, Whetstone
  • Terparkir di halaman depan Rumah Sakit San Fierro Medical Center, Santa Flora, San Fierro
  • Terparkir di halaman depan Rumah Sakit El Quebrados Medical Center, El Quebrados, Tierra Robada
  • Terparkir di halaman belakang Rumah Sakit Fort Carson Medical Center, Fort Carson, Bone County
  • Terparkir di halaman belakang Rumah Sakit Las Venturas Hospital, Las Venturas Airport, Las Venturas
  • Terparkir di halaman depan Ivory Towers Drive-Thru Mental Clinic, Las Venturas (hanya ada selama misi "Madd Dogg")
  • Carl akan mengemudikan mobil Ambulance di Las Venturas selama misi "Intensive Care".
  • Terkadang, di tiga kota besar di San Andreas, mobil Ambulance akan "merespon panggilan darurat" dan muncul saat ada pedestrian / NPC / AI yang terluka atau tewas.


Karakter Utama Pemilik Ambulance:
  • San Andreas Medical Service (Pelayanan Medis San Andreas)

Ambulance Muncul di Dalam Misi (Story Mission):
  • Intensive Care - CJ harus menyelamatkan Johnny Sindacco yang berada di dalam sebuah mobil ambulans yang dibajak mafia dari Keluarga Forelli.
  • Madd Dogg - Dua mobil ambulans terparkir di depan Ivory Towers Drive-Thru Mental Clinic.
  • Paramedic (Misi Sampingan Petugas Paramedis)

Tips: Saat C.J. masuk ke dalam mobil Ambulance, darah merah atau HP-nya akan menjadi penuh. 

Helmi Fauziridwan
Helmi Fauziridwan Aku adalah seorang blogger yang ingin berbagi inspirasi kepada semua orang dengan membuat tulisan-tulisan yang bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Mobil Ambulance: Stats dan Lokasinya di GTA San Andreas"